30.3 C
Jakarta
Saturday, July 27, 2024
HomeOtomotifTop 5 Artikel Autofun Mingguan: Jalur Contraflow Menyebabkan Kecelakaan di Tol Cikampek...

Top 5 Artikel Autofun Mingguan: Jalur Contraflow Menyebabkan Kecelakaan di Tol Cikampek KM 58 hingga Daihatsu Sigra yang Kembali Mendominasi

Kecelakaan Tol Cikampek KM 58 yang terjadi pada Senin, 8 April 2024, memang menarik banyak perhatian masyarakat Indonesia. Apalagi kecelakaan maut yang kabar terakhir merenggut nyawa hingga 13 korban itu terjadi ditengah padatnya arus mudik Lebaran 2024. Kecelakaan maut Tol Cikampek KM 58 ini disinyalir akibat secara tiba-tiba sau unit mobil Daihatsu Gran Max keluar jalur contraflow yang sedang diberlakukan kepolisian setempat untuk memecah kemacetan di lokasi Tol Cikampek hingga Cipali. Naasnya, minibus tersebut langsung tertabrak satu unit bus yang melintas dari lajur berlawanan yang berasal dari arah Bandung menuju Jakarta. Bersamaan dengan itu, mobil lain dari arah belakang bus tak bisa lagi menghindari, sehingga ikut menabrak Daihatsu Gran Max, sehingga dua mobil terbakar di lokasi. Kecelakaan Tol Cikampek KM 58 ini pun menimbulkan banyak persepsi jika jalur contraflow yang diberlakukan oleh pihak kepolisian sebenarnya tidak layak dilakukan. Apakah benar demikian? Sejumlah pemerhati keselamatan berkendaraan pun memberikan komentarnya. Selain soal kecelakaan maut di jalur contraflow tersebut, prestasi Daihatsu Sigra yang kembali jadi mobil terlaris di Indonesia periode Maret 2024, ternyata juga menjadi Top 5 artikel di Autofun selama sepekan ke belakang. Ya, di awal tahun ini selama tiga bulan berturut-turut, Sigra sukses menghempaskan Honda Brio yang selalu jadi nomor satu dalam hal penjualan unit menurut data Gaikindo. Lantas apalagi artikel-artikel yang menjadi Top 5 di Autofun Indonesia? Untuk lebih jelasnya mari simak sampai akhir ulasan kali ini. Baca juga: Top 5 Artikel Autofun Sepekan: Toyota Rush GR Sport yang Mencuri Perhatian. Klik disini ya! Kecelakaan Maut di Tol Cikampek KM 58, Masih Perlukah Jalur Contraflow Diterapkan Saat Mudik Lebaran? Akibat tabrakan, dua mobil terbakar serta 12 korban tewas ditempat Kecelakaan Tol Cikampek KM 58 + 500, Karawang, Jawa Barat, yang terjadi pada Senin, 8 April 2024 sekitar pukul 08.00 WIB ini melibatkan dua mobil dan satu bus, serta 12 orang tewas ditempat. Berkaca dari kasus kecelakaan di KM 58, apakah sistem contraflow masih diperlukan? Menanggapi hal tersebut Pengamat Transportasi dan Hukum Budiyanto mengatakan semua tergantung dari perkembangan situasi dan kondisi jalan. “Kejadian tersebut jangan selalu dilekatkan pada resiko pemberlakuan manajemen rekayasa dengan skema Contraflow, tapi tidak boleh juga menafikan segi positif yang lainnya,” ungkap Budi. Budi menyatakan, rekayasa lalu lintas dengan skema contraflow pada dasarnya dibutuhkan dengan tujuan meningkatkan kapasitas jalan arah tertentu, juga memberikan ruang kepada arus yang berlawanan. Maka dari itu, saat skema contraflow terapkan, maka pihak terkait tetap menyiapkan ruang untuk mengakomodasi arus yang berlawanan. Kendati skema contraflow dipercaya dapat mengurai kepadatan arus lalu lintas di jalan tol, namun ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika melewatinya. Lantas apa saran Budi untuk para pengguna jalan yang hendak menggunakan jalur contraflow? Kelebihan dan Kelemahan Isuzu Panther Miyabi, Pernah Jadi Mobil Pribadi Presiden Jokowi Isuzu Panther buatan perusahaan karoseri Isuzu Panther Miyabi sebenarnya merupakan satu keluarga dari Isuzu Panther generasi pertama yang lahir di tahun 1991. Bermodal mesin diesel 2.238 cc OHV (Over Head Valve), Miyabi merupakan satu varian Panther kotak selain tipe Standard, Deluxe, Grand Deluxe, Hi-Grade, dan Bravo. Panther yang pada awal kemunculannya cukup fenomenal, karena menjadi minibus serba bisa dengan dukungan mesin diesel yang gampang perawatannya. membuat Isuzu Panther menghadirkan dalam beberapa tipe. Termasuk satu diantaranya versi assembling Astra yang disebut sebagai Panther Total Assy, sementara untuk tipe lainnya begitu pula Panther Miyabi merupakan bikinan karoseri. Untuk Miyabi ini cukup populer karena desainnya yang lebih maskulin ala SUV. Ciri khasnya bodi mobil yang dibuat sedikit lebih pendek, postur tubuhnya jangkung dengan penggunaan ban besar, aksen cat two tone di eksteriornya, serta ada ban serep model konde pada bagian belakang. Tak kalah menarik, rupanya bapak Presiden Joko Widodo juga memiliki Isuzu Panther Miyabi sebagai kendaraan pribadi. Kendaraan ini diketahui terdaftar dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) saat jadi capres periode 2019-2024. Lantas, apa menariknya sosok Isuzu Panther Miyabi ini hingga turut memikat Presiden Jokowi? Klik disini untuk tau secara rinci ulasannya.

Source link

BERITA TERBARU
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER