Rabu, 27 Maret 2024 – 05:47 WIB
Jakarta – Baru-baru ini, TimeOut, media berbasis di Inggris, mengumumkan daftar kota kecil tercantik di dunia untuk tahun 2024. Indonesia berhasil menduduki peringkat kedua dalam daftar tersebut. Merupakan suatu kebanggaan!
Destinasi pariwisata tidak hanya terbatas pada kota-kota besar, tetapi juga mencakup kota-kota kecil yang menarik minat para wisatawan.
Atmosfir yang tenang dan kesempatan untuk berinteraksi dengan penduduk setempat secara lebih dekat menjadi daya tarik utama. Berikut ini adalah daftar Kota Kecil Terindah di Dunia 2024:
Rothenburg ob der Tauber adalah kota kecil yang terletak di Bavaria utara. Kota ini sangat cantik dengan rumah-rumah kayu yang lucu dengan hiasan kotak bunga warna-warni di banyak jendelanya.
Selain itu, kota ini memiliki arsitektur abad pertengahan. Jalannya dihiasi jalan berbatu yang rapi dan lampu yang hangat di sepanjang. Ada restoran tradisional hingga kastil untuk dijelajahi.
Ingin menikmati momen terindah di kota ini, traveler bisa berkunjung saat Natal. Saat itu, kota ini diselimuti salju dan diselenggarakan juga pasar natal. Tak ayal tempat ini disebut bak negeri dongeng karena keindahannya.
Terletak di Pulau Flores, Indonesia, Wae Rebo langsung menarik perhatian dunia dengan berada di urutan kedua. Kendati menuju Wae Rebo tidak mudah dan relatif mahal, tetapi panorama di sini disebut sepadan dengan perjalanannya.
Traveler dapat menikmati kekayaan alam hingga kekayaan budaya. Traveler bisa melihat atau bermalam di rumah-rumah tradisional bernama Mbaru Niang, yakni rumah berbentuk kerucut.
Selain unik, rumah ini berada di atas bukit dan memiliki latar belakang pegunungan menyajikan panorama alam yang memanjakan mata.
Di Tunisia, terdapat kota yang mirip panoramanya seperti di Santorini. Namun, berbeda dengan Santorini yang selalu dipadati wisatawan, tempat ini cenderung lebih lengang.
Kota Sidi Bou Said terletak di luar ibu kota Tunisia. Panoramanya memamerkan bangunan bercat putih, atap kubah, dan aksen biru persis seperti Santorini. Berkunjung ke sini, traveler dapat berkunjung ke galeri seni, kafe, hingga menikmati matahari terbenam.
4. Carmel-by-the-Sea, Amerika Serikat
Sebagai salah satu negara yang besar, Amerika Serikat juga menyimpan destinasi hidden gems-nya. Salah satunya adalah di Carmel-by-the-Sea yang terletak di semenanjung Monterey, California.
Tempat ini dikenal memiliki jalan indah karena terdapat banyak pondok-pondok yang lucu. Traveler bisa menikmati teh sore atau menjelajahi lorong-lorong tersembunyi.
Selain itu, Carmel juga memiliki pantai yang dapat digunakan untuk berselancar, menyelam, hingga berkayak. Ditambah adanya jalur anggur lokal dan puluhan restoran, menjadikan tempat ini dipilih dalam daftar.
Italia memang telah lama dikenal memiliki panorama kota yang indah. Destinasi populer seperti Roma dan Milan telah menggaet ribuan wisatawan setiap tahunnya.
Namun, tak ada salahnya mencoba destinasi lain di Italia, misalnya berkunjung ke Alberobello, Italia. Kota ini adalah sebuah kota yang terdaftar di UNESCO dan terletak di Puglia, Italia.
Halaman Selanjutnya
Selain itu, kota ini memiliki arsitektur abad pertengahan. Jalannya dihiasi jalan berbatu yang rapi dan lampu yang hangat di sepanjang. Ada restoran tradisional hingga kastil untuk dijelajahi.