34.2 C
Jakarta
Thursday, November 14, 2024
HomeKriminalPolisi Memastikan Bahwa Galih Loss Belum Mendapatkan Keuntungan dari Konten TikTok-nya

Polisi Memastikan Bahwa Galih Loss Belum Mendapatkan Keuntungan dari Konten TikTok-nya

Jumat, 26 April 2024 – 17:26 WIB

Jakarta – Akun TikTok dengan username galihloss3 milik TikToker Galih Loss yang dipakai membuat konten ‘hewan mengaji’ telah disita polisi. Ulah Galih dalam konten videonya meresahkan publik karena diduga menistakan agama Islam sehingga ditangkap polisi.

“Sekarang sudah diblokir, kita sita. Jadi, akunnya tidak bisa dipakai, tidak bisa digunakan,” kata Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Besar Polisi Hendri Umar, Jumat, 26 April 2024.

Dia menyebut, Galih Loss belum mendapat untung dari konten yang dibuatnya itu. Kepala Unit 2 Subdirektorat Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Ajun Komisaris Polisi Charles Bagaisar menambahkan, akun TikTok yang dipakai Galih untuk mengunggah konten bermuatan penistaan itu disita dalam status quo sehingga tak bisa dipakai pihak maupun.

“Jadi, akun tersebut akan kami lakukan pendalaman dan akan kami jadikan barang bukti dan pelimpahan ke kejaksaan,” jelas Charles.

Sebelumnya, TikToker Galih Loss ditangkap polisi karena konten videonya yang diduga menistakan agama Islam. Polda Metro Jaya melalui Kepala Subdirektorat Siber Direktorat Reserse Kriminal Khusus AKBP Ardian Satrio Utamo membenarkan penangkapan Galih.

“Betul (sudah ditangkap). Ini akun dia (Galihloss3),” kata Ardian, Selasa, 23 April 2023.

Dalam konten terbaru video Galih Loss menuai hujatan karena menyinggung penistaan agama. Galih sebelumnya sudah kontroversial karena ulahnya yang memicu kegaduhan dengan membuat video prank terhadap driver ojek online atau ojol.

Nah, baru-baru ini, konten video Galih diduga melakukan penistaan terhadap agama Islam. Dalam video tersebut, Galih mulai dengan mengajukan tebak-tebakan mengenai hewan yang mampu mengaji kepada seorang anak kecil.

Awalnya, anak itu menjawab ikan paus dan kemudian menyebut pak ustaz sebagai jawaban.

Tapi, Galih tak puas dengan jawaban bocah itu. Dia pun minta anak tersebut agar mencari jawaban lainnya.

Si bocah itu menyerah dengan , Galih menyebut hewan yang dimaksud sambil mengucapkan kalimat ta’awudz yang dimodifikasi auman hewan.

Auuuuudzubillahiminasyaitonirojim. Bener gak? Hewan apa itu berarti?” tanya Galih Loss lagi.

Bocah tersebut kemudian dengan lantang menjawab hewan yang dimaksud oleh Galih Loss adalah ‘serigala’. Mirisnya, Galih juga benarkan jawaban bocah tersebut.

Melihat konten Galih yang diduga tampak menyerempet ke agama Islam, warganet mengecamnya dengan membanjiri kolom komentar. Banyak warganet yang menghujat konten Galih hingga menuai respons dari akun Polri.

Halaman Selanjutnya

Dalam konten terbaru video Galih Loss menuai hujatan karena menyinggung penistaan agama. Galih sebelumnya sudah kontroversial karena ulahnya yang memicu kegaduhan dengan membuat video prank terhadap driver ojek online atau ojol.

Source link

BERITA TERBARU
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER