27.3 C
Jakarta
Wednesday, November 6, 2024
HomeKesehatanAwas! Gelombang Panas Ekstrem akan Lebih Sering Terjadi di Masa Depan, Begini...

Awas! Gelombang Panas Ekstrem akan Lebih Sering Terjadi di Masa Depan, Begini Cara Mengatasinya

Liputan6.com, Jakarta – Pakar keamanan kesehatan lingkungan global, Dicky Budiman, memprediksi tren cuaca dan gelombang panas di masa depan.
Menurutnya, prediksi cuaca melibatkan kompleksitas berbagai faktor, termasuk perubahan iklim global dan variabilitas alami dalam sistem atmosfer dan oseanografi.

Namun, berdasarkan banyak model iklim, beberapa tren umum yang dapat diidentifikasi termasuk:
– Peningkatan suhu rata-rata global
– Perubahan pola curah hujan
– Intensifikasi kejadian cuaca ekstrem seperti gelombang panas.

“Gelombang panas yang lebih panjang, lebih intens, dan lebih sering diprediksi akan terjadi di banyak wilayah dunia sebagai akibat dari perubahan iklim. Dampaknya terhadap kesehatan manusia dan bumi bisa sangat signifikan,” kata Dicky kepada Health Liputan6.com melalui keterangan tertulis dikutip Jumat, 3 Mei 2024.
Ada setidaknya tiga dampak signifikan dari perubahan iklim, yakni:
Dampak Kesehatan Manusia
Gelombang panas yang ekstrem dapat menyebabkan peningkatan angka kematian dan masalah kesehatan seperti kelelahan panas, dehidrasi, dan penyakit kardiovaskular.
Kelompok rentan seperti anak-anak, lanjut usia, dan mereka dengan kondisi kesehatan yang sudah ada (komorbid) rentan terhadap dampak ini.
Dampak Lingkungan
Dari sisi lingkungan, gelombang panas ekstrem dapat menyebabkan kekeringan yang parah, kehilangan habitat bagi spesies-spesies yang rentan, dan meningkatkan risiko kebakaran hutan.
Ini bisa mengganggu rantai makanan dan menyebabkan kerugian ekosistem yang berdampak jangka panjang.

Source link

BERITA TERBARU
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER