25 C
Jakarta
Tuesday, November 5, 2024
HomeOtomotifToyota Indonesia Juga Menyiapkan New Fortuner 2024 dalam Waktu Dekat, Sama Seperti...

Toyota Indonesia Juga Menyiapkan New Fortuner 2024 dalam Waktu Dekat, Sama Seperti Pajero Sport Yang Dihentikan.

Toyota Fortuner Facelift Siap Gebrak Pasar Otomotif Indonesia

Tak mau kalah dengan Mitsubishi Pajero Sport yang mendapat penyegaran di GIIAS 2024, PT Toyota Astra Motor (TAM) dikabarkan akan menghadirkan New Toyota Fortuner 2024 di Indonesia pada September mendatang.

Menurut informasi yang kami dapat, kehadiran model facelif kedua Fortuner di Tanah Air akan membawa sejumlah ubahan pada tampilan dan update di bagian fitur.

“Toyota sedang menyiapkan Fortuner facelift dengan beberapa ubahan. Paling banyak ubahan di tipe GR. Untuk pilihan mesin masih sama, 2.7 bensin, 2.4 diesel dan 2.8 diesel,” ujar salah satu sumber internal Toyota Indonesia yang tidak ingin disebutkan namanya kepada Autofun Indonesia.

Terakhir kali mendapat penyegaran pada 2020, model terbaru Fortuner yang akan meluncur di Tanah Air disebut-sebut bakal mirip seperti Fortuner Legender yang sudah lebih dulu meramaikan pasar otomotif Thailand.

Di Negeri Gajah Putih sendiri Legender merupakan salah satu model Toyota Fortuner yang ramai diminati. Sayangnya, hingga artikel ini dipublikasikan, Toyota Indonesia belum membawa model Legender untuk pasar dalam negeri.

New Toyota Fortuner 2024 Tertangkap Kamera Digendong Menggunakan Truck Carrier di Indonesia

Sinyal kuat hadirnya New Toyota Fortuner 2024 di Indonesia dalam waktu dekat diperkuat dengan beredarnya spy shoot mobil ini di jagat maya. Terlihat pada foto menampilkan tampilan belakang Fortuner facelift yang digendong menggunakan truck carrier di salah satu ruas tol di Indonesia.

Salah satu bagian yang menegaskan bahwa Fortuner yang digendong oleh truck carrier tersebut merupakan model faceliftnya yakni pada bumpernya. Dimana untuk bagian tersebut merupakan model kepunyaan Toyota Fortuner Legender di Thailand dengan lampu reflektor pada bumper yang menyerupai bentuk boomerang.

Sebagai gambaran, model Fortuner Legender yang dijual di Thailand memiliki tampilan wajah yang terlihat lebih bengis ketimbang Fortuner di Indonesia saat ini. Terlihat pada lampunya mempunyai tatapan lebih tajam dengan DRL LED yang dibagi menjadi beberapa bilah seperti cakaran.

Selanjutnya grill pada bagian atas dibuat lebih pipih, serta bumper dengan tampilan lebih menyudut. Mengenai bentuk velg, Legender berbeda dengan GR Sport saat ini meski sama-sama berukuran 18 inci.

Selain tampilan luar, nuansa bagian dalam Fortuner facelift juga akan mengalami penyegaran penampilan. Begitupun pada sistem infotainmentnya akan diupgrade dengan sistem 1Connect.

Nggak Kalah dengan Pajero Sport, Fortuner Facelift Dilengkapi ADAS

Selain beberapa ubahan dari sisi penampilan serta fitur hiburan, untuk improvement lainnya juga dilakukan pada fitur keselamatan. Disebut-sebut New Toyota Fortuner 2024 sudah dilengkapi fitur ADAS yang dinamai Toyota Safety Sense (TSS).

“Toyota juga memproduksi Fortuner dengan TSS, tapi belum tahu nantinya dijual untuk pasar domestik atau ekspor,” tambah narasumber kami.

Tak kalah dengan Pajero Sport, untuk fitur TSS yang ada pada Fortuner facelift sendiri disebutkan mencakup 3 fitur utama, yaitu Pre-Collision System (PCS), Adaptive Cruise Control (ACC), dan Lane Departure Alert (LDA).

Source link

BERITA TERBARU
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER