Sementara itu, Barcelona tak berkutik ketika berhadapan dengan AS Monaco. Bermain di Stade Louis-II, Monaco, Jumat (20/9/2024) dini hari WIB, Barca menyerah dengan skor 1-2.
Sepasang gol Monaco disarangkan Maghnes Akliouche pada menit ke-16 dan George Ilenikhena menit ke-71. Adapun gol tunggal Barca dicetak Lamine Yamal menit ke-28.
Pada laga lainnya, AC Milan tak mampu membendung Liverpool di San Siro, Rabu (18/9/2024) dini hari WIB. Mendapatkan dukungan penuh suporternya, Milan menyerah 1-3 dari The Reds.
Gol tunggal I Rossoneri dicetak Christian Pulisic pada menit ke-3. Di sisi lain, trigol Liverpool disarangkan Ibrahima Konate pada menit ke-23, Virgil van Dijk menit ke-41, dan Dominik Szoboszlai menit ke-67.
Sejumlah catatan menarik tersaji selepas pertandingan pertama league phase Liga Champions musim ini. Berikut ulasannya.