25.6 C
Jakarta
Sunday, November 17, 2024
HomeBeritaIrjen Nico Afinta Dilantik sebagai Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Menggantikan Komjen Andap

Irjen Nico Afinta Dilantik sebagai Sekretaris Jenderal Kemenkumham, Menggantikan Komjen Andap

Selasa, 24 September 2024 – 11:48 WIB

Jakarta, VIVA – Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Irjen Polisi Nico Afinta telah resmi dilantik sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) menggantikan posisi Komjen Polisi (Purn) Andap Budhi.

Pelantikan tersebut dilaksanakan pada Selasa, 24 September 2024. Upacara pelantikan dipimpin oleh Menkumham Supratman Andi Agtas di Kantor Kemenkumham, Jakarta Selatan.

Pelantikan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 128 TPA Tahun 2024. Supratman kemudian membacakan sumpah jabatan yang diikuti dan diulangi oleh Nico Afinta.

Irjen Pol Nico Afinta dilantik menjadi Sekjen Kemenkumham

“Saya akan setia dan taat kepada Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan sebaik-baiknya demi dharma bakti kepada bangsa dan negara.”

Selain itu, Supratman melantik Komjen Polisi (Purn) Andap Budhi sebagai Staf Ahli Menteri Hukum dan HAM.

Nico Afinta memiliki sejumlah karir selama berada di Polri. Dia merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1992 dan pernah menjabat sebagai Kapolda Jawa Timur pada Oktober 2020. Dia juga pernah menjabat sebagai Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (STIK Lemdiklat) Polri pada 2023 sebelum dilantik menjadi Sekjen Kemenkumham pada 2024.

Beberapa jabatan strategis lainnya yang pernah diemban oleh Nico Afinta antara lain Kapolrestabes Medan Polda Sumatera Utara tahun 2013, Kabagbindik Sespimma Sespim Lemdiklat Polri tahun 2015, Anjak Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri tahun 2016, Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya tahun 2016, Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya tahun 2017, Karobinopsnal Bareskrim Polri 2018, Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri tahun 2019, Sahlisospol Kapolri, Kapolda Kalimantan Selatan tahun 2020, dan Kapolda Jawa Timur tahun 2020.

Halaman Selanjutnya

BERITA TERBARU
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER