Rabu, 2 Oktober 2024 – 00:41 WIB
Jakarta VIVA – Sultan Bachtiar Najamudin terlibat cekcok dengan La Nyalla Mattalitti jelang pemilihan pimpinan DPD RI periode 2024-2029. Peristiwa itu terjadi saat rapat paripurna di gedung DPR, Senayan, Jakarta pada Selasa 1 Oktober 2024 malam.
Baca Juga :
Guyon Komeng soal Ketua DPD RI: Kalau Saya yang Pimpin, Gedung Roboh
Situasi menegangkan itu terjadi saat formulir dukungan 25 persen dibagikan. Saat itu, terlihat La Nyalla mendekat ke tengah ruang sidang yang kemudian diikuti oleh Sultan maju menghampiri.
Baca Juga :
Komeng Pilih Dukung La Nyalla jadi Ketua DPD RI 2024-2029
Keduanya sempat terlibat cekcok di ruang sidang dan membuat senator lainnya segera mengambil tindakan. Para senator lainnya langsung mengerubungi kedua tokoh tersebut dan mereka juga meminta agar petugas keamanan turut menengahi keduanya.
Dalam kondisi itu, Sultan terlihat emosi sambil menunjuk La Nyalla. Namun La Nyalla terlihat meninggalkan Sultan yang masih emosi.
Baca Juga :
Dilantik Jadi Anggota DPD RI, Yashinta Bertekad Perjuangkan Aspirasi Pemilih
Dalam situasi tersebut, Wakil Ketua MPR periode 2019-2024, Fadel Muhammad pun terlihat menenangkan Sultan. Fadel terlihat meminta Sultan untuk tenang dan kembali duduk di tempatnya.
Diketahui, Sidang Paripurna perdana DPD RI dengan agenda Pemilihan Pimpinan DPD RI menyetujui dua calon Ketua DPD RI untuk periode 2024-2029, yakni La Nyalla Mattalitti menghadapi Sultan B Najamudin.
“Ditetapkan sebagai Calon Pimpinan DPD RI dari hasil verifikasi yang dilakukan ada dua bakal calon paket pimpinan,” kata Wakil Ketua sementara DPD RI Larasati Moriska di Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa malam.
Mekanisme Pemilihan Pimpinan DPD RI dilaksanakan dengan sistem paket pimpinan. Adapun paket kandidat pertama yakni calon Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti dan tiga orang calon Wakil Ketua DPD RI, yakni Nono Sampono, Elviana, dan Andi Muh Ihsan.
Sedangkan paket kandidat yang kedua yakni calon Ketua DPD RI Sultan B Najamudin dan tiga orang calon Wakil Ketua DPD RI, yakni GKR Hemas, Yorrys Raweyai, dan Tamsil Linrung.
Halaman Selanjutnya
“Ditetapkan sebagai Calon Pimpinan DPD RI dari hasil verifikasi yang dilakukan ada dua bakal calon paket pimpinan,” kata Wakil Ketua sementara DPD RI Larasati Moriska di Gedung Nusantara V, Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa malam.