25.2 C
Jakarta
Monday, November 18, 2024
HomeKesehatanEmpat Hal yang Perlu Dipertimbangkan sebelum Kencan dengan Pria Lebih Muda, Termasuk...

Empat Hal yang Perlu Dipertimbangkan sebelum Kencan dengan Pria Lebih Muda, Termasuk Prioritas Hidup

Rasa suka terhadap seseorang memang tak bisa ditebak termasuk soal usia. Jadi, bukanlah hal aneh bila seorang wanita dan pria beda usia menjalin hubungan asmara.

Umumnya, wanita menjalin hubungan dengan yang seumuran atau lebih tua. Namun, bukan berarti wanita tak bisa saling suka dengan pria lebih muda. Di sekitar kita pun ada banyak hubungan beda usia di mana pria lebih muda dan hubungan mereka baik.

“Wanita mungkin tertarik berkencan dengan pria yang mudah karena lebih progresif dan peduli pada isu sosial terkini seperti feminisme, kesehatan seksual, memandang positif tubuh, menjaga kesehatan mental. Sehingga pria seperti ini menarik bagi sebagian wanita,” kata psikoterapis berlisensi Sarah Chotkowski seperti mengutip laman Brides.

Berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan wanita sebelum berkencan dan menjalin hubungan dengan pria yang lebih muda.
1. Pertentangan di Keluarga dan Teman
Sama-sama saling menyukai tapi orang terdekat Anda belum tentu mendukung hubungan beda usia itu. Bisa jadi mendapat respons yang tidak menyenangkan dari keluarga dan teman.Namun, ketika mampu melewati hal tersebut hubungan besar kemungkinan akan menjadi lebih kuat.

2. Pandangan akan Komitmen Mungkin Berbeda
Jika ingin mencari hubungan jangka panjang dan serius dengan pria yang lebih muda bisa saja. Namun, bisa juga menantang karena ada sebagian pria yang cenderung menyukai open relationship.
Jadi, jika Anda ingin berkencan dengan pria yang lebih muda, penting untuk membicarakan apa yang diinginkan dalam suatu hubungan.
Bagi yang mencari hubungan yang ringan dan menyenangkan, berkenancan dengan pria yang lebih muda itu pas. Namun, jika mencari hubungan yang berkomitmen dan serius, pastikan sosok pria itu memiliki pandangan yang sama.

Source link

BERITA TERBARU
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER