25.9 C
Jakarta
Saturday, November 9, 2024
HomeKesehatan10 Jenis Teman yang Perlu Ditinggalkan Demi Kesehatan Mental dan Hidup Tanpa...

10 Jenis Teman yang Perlu Ditinggalkan Demi Kesehatan Mental dan Hidup Tanpa Drama

Liputan6.com, Jakarta – Memiliki teman yang baik dan suportif merupakan salah satu kunci kebahagiaan dalam hidup. Namun, tak jarang kita dihadapkan dengan situasi di mana terdapat teman yang membawa pengaruh negatif dan menguras energi.

Dilansir dari Bustle, menurut psikoterapis Lillyana Morales, persahabatan yang sehat seharusnya terasa seperti ruang aman di mana kamu bisa menjadi diri sendiri, tanpa rasa takut dihakimi.

“Jika Anda merasa tidak nyaman, tidak bahagia, atau tegang di sekitar seseorang, mungkin sudah saatnya merenungkan apa yang menyebabkan perasaan ini,” kata Morales.

Jika kamu merasa tidak nyaman, tidak bahagia, atau tegang di sekitar seseorang, maka mungkin sudah saatnya untuk merenungkan apa yang bisa menjadi pemicu perasaan ini. Kadang-kadang, persahabatan bisa memudar karena kamu dan teman berada di tempat yang berbeda dalam hidup.

Di lain waktu, ada tanda-tanda bahaya yang menunjukkan persahabatan tersebut merugikan, tidak menghormati satu sama lain, dan toxic.

Penting untuk mengetahui tipe teman yang sebaiknya kamu singkirkan, terutama jika kamu sudah berusaha untuk berkomunikasi dan memperbaiki hubungan, namun tidak berhasil.

Berikut 10 jenis teman yang pantas untuk kamu cut off demi kehidupan yang lebih tenang.

1. Gaslighting Dalam Pertemanan

Pernahkah kamu merasa dipersalahkan atas semua masalah dalam persahabatan? Teman yang terus menerus menyalahkanmu, meragukan perasaanmu, dan memanipulasi situasi adalah contoh gaslighting. Perhatikan tindakan mereka, bukan kata-katanya.

Jika mereka memperlakukanmu dengan buruk dan menuduhmu terlalu sensitif saat kamu terluka, perhatikan pola ini. Jika mereka sering melakukan hal ini dan selalu menyalahkanmu, mungkin sudah waktunya untuk mengakhiri persahabatan yang toxic ini.

Source link

BERITA TERBARU
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER